Kamis, 24 Oktober 2024 | Jam Digital
Home Ekonomi Politik Nasional Regional Hukum Lifestyle Internasional Sport Hiburan Travel Indeks
Follow Us ON :
 
Dialog Pilkada SPS Riau Sukses, Tiga Cagubri Sampaikan Visi dan Program Pembangunan
Senin, 16-09-2024 - 09:38:04 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU - Tiga bakal calon Gubernur Riau yakni, Syamsuar, Muhammad Nasir dan Abdul Wahid tampil memenuhi undangan Serikat Perusahaan Pers (SPS) Riau mengikuti Dialog Pilkada yang dilangsungkan di Mal SKA, Pekanbaru, Minggu (15/9/2024). Meski tidak tampil dalam satu panggung, namun dialog dan diskusi yang mereka sampaikan berlangsung menarik.


Calon Gubernur Riau Syamsuar yang  berpasangan dengan Ustad Mawardi di Pilkada 2024, tampil perdana dalam dialog Pilkada tersebut. Lalu, disusul Muhammad Nasir yang berpasangan dengan Muhammad Wardan. Serta, terakhir, bakal calon Gubernur Riau Abdul Wahid-SF Hariyanto.

Kecuali Bacagubri M. Nasir yang diwakili Ketua Pemenangannya Firdaus MT, dua calon gubernur lainnya yakni Syamsuar dan Abdul Wahid langsung hadir memaparkan visi dan komitmennya bila nanti diamanahkan memimpin 6,6 juta orang rakyat Provinsi Riau.

Muhammad Nasir sempat datang memenuhi undangan SPS Riau. Tapi karena ada kesibukan lain di waktu bersamaan, penyampaian visi dan programnya kemudian disampaikan mantan Walikota Pekanbaru dua periode Firdaus MT selaku ketua tim pemenangan pasangan yang dikenal dengan jargon "Nawaitu" tersebut.

Sebagai petahana, Syamsuar yang tampil dalam balutan busana baju batik nuansa kuning rapi dan penuh wibawa, menjadi pusat perhatian dalam expo yang digelar untuk memajukan industri pers dan media di wilayah Riau. Pada kesempatan tersebut, Syamsuar menyampaikan apresiasinya terhadap perkembangan media di Riau yang dinilai telah berperan penting dalam mendorong transparansi dan pembangunan daerah.

“Media adalah jembatan informasi yang sangat penting antara pemerintah dan masyarakat. Kita perlu memperkuat peran media untuk terus mendukung pembangunan Riau yang maju dan bermartabat,” ungkap Syamsuar yang kini populer dengan jargon "Suwai" tersebut

Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan media dalam menjaga stabilitas dan pertumbuhan ekonomi Riau. Syamsuar, yang saat ini dikenal sebagai sosok pemimpin yang visioner, kembali menegaskan komitmennya untuk membawa Riau ke arah yang lebih maju, baik dari segi infrastruktur, ekonomi, maupun kualitas sumber daya manusia. Dalam rangkaian acaranya, ia sempat berdialog dengan beberapa pelaku usaha dan tokoh media, membahas pentingnya inovasi dan adaptasi dalam era digital yang terus berkembang.

Calon Gubernur Riau termuda Abdul Wahid juga tampil kharismatik menyampaikan visi dan programnya dalam diskusi yang dipandu Satria Utama Batubara tersebut. Wahid, yang dua periode menjadi anggota DPR-RI menegaskan dia terpanggil untuk menjadi Gubernur Riau karena ingin membangun tanah kelahirannya Riau.

"Dengan pengalaman 20 tahun sebagai wakil rakyat, dua periode di DPRD Riau dan dua periode untuk DPR-RI, saya yakin mampu untuk memimpin dan membawa provinsi Riau ke arah yang lebih baik lagi" ujar Wahid, cagubri berusia 42 tahun kelahiran Indragiri Hilir tersebut.

Hampir senada dengan cagubri Syamsuar, Abdul Wahid juga menekankan pada pembangunan infrastruktur seperti jalan, jembatan pelabuhan dan lainnya, di posisi teratas program kerjanya nanti.

 "Infrastruktur Riau yang kini centang perenang menjadi perhatian saya bila nanti diamanahkan memimpin Riau. Pembangunan infrastruktur sangat vital dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi Riau dan mesti memiliki multi player effect terhadap seluruh lini pembangunan lainnya," ujar Wahid.

Wahid juga ingin memberikan perhatian serius terhadap peningkatan pendapatan masyarakat, lapangan pekerjaan, masalah ekonomi. "Lapangan kerja (selama ini) tidak terbuka. Nanti, mesti 60 persen harus orang Riau tentu sesuai dengan skill, keahlian yang diminta perusahaan-perusahaan yang berinvestasi di Riau," tegasnya.

Soal DBH sawit yang saat ini diterima Riau sebesar Rp1 triliun dan participating interes (PI) 10 Persen migas senilai Rp3,6 triliun mesti digunakan secara maksimal untuk meningkatkan kemakmuran masyarakat Riau.

Ketua tim pemenangan pasangan Nawaitu (Muhammad Nasir-Muhammac Wardan), Firdaus MT, juga dengan lugas menyampaikan apa yang menjadi visi dan program bila nanti diamanahkan memimpin Riau.

Sama seperti Wahid, paslon Nawaitu juga menekankan pembangunan infrastruktur sebagai pilar utama kemajuan dan kesejahterasn Riau ke depan. "Omong kosong pembangunan akan berhasil atau suatu daerah tanpa memperhatikan infrastruktur," tegas Nasir seperti yang disuarakan Firdaus dalam diskusi tersebut.

Sebagai anggota DPR-RI dua periode, Nasir menilai seorang birokrat atau pemimpin Riau ke depan itu, mestilah memiliki jiwa enterprenuer. "Tujuh BUMD Riau yang saat ini merugi mesti dibuat untung nantinya," ujar Firdaus.

Jadi, kata Firdaus, Riau butuh prmimpin visoner, pemimpin yang punya cita-cita. "Dan itu ada pada sosok Bapak Muhammad Nasir yang dipadukan dengan seorang birokrat, yakni Bapak Muhammad Wardan," kata Firdaus.

Pelaksanaan Media Expo SPS Riau selama dua hari di Mal SKA didukung sejumlah perusahaan seperti Energi Mega Persada (EMP) Bentu, PT BSP dan PT SRL. (rls)



 
Berita Lainnya :
  • Dialog Pilkada SPS Riau Sukses, Tiga Cagubri Sampaikan Visi dan Program Pembangunan
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Potensi Perkebunan Sawit di Pekanbaru, 25 Ribu Hektare Siap Dukung Swasembada Pangan dan Energi
    02 Pemko Pekanbaru Beri Bantuan ke Warga Korban Kebakaran Rumah
    03 Pembangunan Statistik Pemko Pekanbaru Raih Nilai Tertinggi di Provinsi Riau
    04 Asesmen Empat Kepala OPD, Pj Walikota Pekanbaru Upayakan Pejabat yang Dilantik Kader Pemko
    05 Pemko Pekanbaru Cari CSR Seragamkan Tenda Pedagang di Kuliner Cut Nyak Dien
    06 Bocah 12 Tahun di Inhil Tewas Diterkam Buaya saat Mandi di Pinggir Sungai
    07 Maksimalkan Penataan, Pemko Gandeng Koperasi Kelola Kuliner Malam Cut Nyak Dien
    08 Pemko Pekanbaru dan PDAM Gelar Diskusi Data dan Regulasi Terkait Pengelolaan dan Layanan Air Minum
    09 Satgas Pangan Polda Riau Pantau Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Pilkada
    10 13 Titik Panas di Riau Pagi ini Level Confidence Sedang, Rohul Terbanyak
    11 Dinsos Pekanbaru Salurkan Bantuan Santunan Kematian kepada 860 Ahli Waris
    12 Isu ASN Tak Netral Mencuat, Pj Wako Pekanbaru Siap Evaluasi dan Tindak Tegas Usai Pilkada
    13 Pj Wali Kota dan BRK Teken MoU Layanan Jasa Perbankan
    14 Jumlah Pelamar PPPK Pemko Pekanbaru Tahun 2024 Sebanyak 2.908 orang
    15 Pj Wali Kota Pekanbaru Sampaikan Selamat atas Pelantikan Presiden dan Wapres Baru
    16 Anak 1,5 Tahun yang Tenggelam di Sungai Ara Pelalawan Ditemukan Meninggal Dunia
    17 Bapenda Pekanbaru Sudah Kumpulkan PAD dari Pajak Sebesar Rp686 Miliar
    18 Muliardi Resmi Jabat Kakanwil Kemenag Riau, Disambut Antusias ASN
    19 Proyek JTTS Ruas Rengat-Pekanbaru Sudah 30 Persen
    20 Total Pendaftar PPPK Kota Pekanbaru Tembus 1.019 Pelamar
    21 Situasi Kondusif, Pj Walikota Pekanbaru Berharap Tak Ada Gugatan Hasil Pilkada
    22 Sudah Dievaluasi Pemprov Riau, APBDP Pekanbaru Fokus Bayar Gaji
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © sinarnews.co.id